Bayi yang baru lahir hingga usia 6 bulan menurut para ahli kesehatan harus diberikan ASI ekslusif. Di atas usia 6 bulan, bayi sudah bisa diberikan makanan pendamping ASI (MPASI) dan ditambahkan dengan asupan ASI atau susu formula (sufor).
Namun tidak semua Bunda bisa menyusui bayinya karena beberapa alasan sehingga bayinya perlu diberikan sufor. Dan juga tidak semua bayi dapat menerima sufor dengan baik karena beberapa alasan tertentu seperti intoleransi laktosa dan alergi protein susu.
Baca juga : “Ini Manfaat Kuaci Untuk Ibu Hamil“
Ada begitu banyak merk sufor di pasaran yang bisa Bunda temukan dengan keunggulannya masing – masing. Lalu bagaimana cara mengetahui bayi Bunda sudah cocok atau belum diantara semua sufor tersebut? Perhatikan tanda – tanda berikut ini ya Bund!
1. Bayi yang cocok dengan sufor biasanya ia menikmati apa yang diminumnya, tidak terlihat gelisah dan tidak rewel saat minum. Dan sebaliknya, jika bayi tidak cocok maka akan gelisah dan rewel.
2. Bayi yang cocok dengan sufornya akan lebih tenang dan santai setelah waktu makan karena perut sudah terisi, dan tidak ada tanda reaksi-reaksi alergi atau intoleransi laktosa yang membuat perutnya kembung.
3. Bayi yang tidak cocok dengan sufor biasanya pada bayi menimbulkan beberapa masalah kesehatan seperti diare, gumoh atau muntah, ruam kulit, batuk, serta sesak nafas. Ini tanda sudah waktunya beralih ke sufor yang lain. Dan jangan lupa untuk konsultasikan terlebih dahulu ke dokter anak Bunda.
4. Bayi yang pertambahan berat badannya tidak normal selama mengkonsumsi sufor merk tertentu, maka Bunda harus beralih ke sufor yang lain. Namun, konsultasikan ke dokter anak terlebih dahulu.
Baca juga : “Informasi Seputar Bayi dan Balita Lainnya di Ayo Bunda“
Itulah beberapa tanda Susu Formula Sudah Cocok atau Belum yang harus Bunda pahami. Memang tidak mudah untuk menemukan sufor yang cocok karena banyaknya merk di pasaran. Namun Bunda harus bergerak cepat agar pertumbuhannya tidak terhambat karena kurangnya asupan nutrisi. Semoga Bunda langsung menemukan yang cocok ya Bund!